Pelatih Kedah FA, Ramon Marcote nampaknya tak ingin kembali ke Malaysia dengan tangan hampa.
Setelah gagal meraih gelar juara di Suramadu Super Cup 2018, pihaknya mengaku akan membawa pulang salah satu pemain Indonesia untuk ikut bergabung bersama Kedah FA musim 2018.
"Mungkin tahun ini kami akan bawa pulang satu pemain dari Indonesia," ungkap Ramon Marcote, Sabtu (13/1/2018).
Meski gamblang mengatakan akan merekrut satu pemain asal Indonesia, untuk mulai menjalani kompetisi resmi di Malaysia bulan Februari mendatang.
Namun pelatih asal Spanyol ini memilih bungkam soal identitas pemain yang dimaksud.
Dirinya memilih diam untuk memberikan kejutan soal pemain Indonesia incarannya itu.
"Adalah pokoknya," katanya.
Saat ditanya apakah pemain tersebut merupakan punggawa dari klub peserta SSC 2018, Gaston tegas menjawab jika bukan pemain dari Madura United, Persela Lamongan atau pun Persija Jakarta.
"Bukan dari turnamen ini. Ada dari klub lain," tambahnya.
Sementara itu, saat diminta menyebutkan pemain terbaik menurutnya yang berlaga di SSC 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, pelatih berparas tampan itu menyebutkan,Baddrol Bakhtiar yang tak lain kapten Kedah FA, tim asuhannya menjadi Man Of The Match di SSC 2018.
"Baddrol Baktiar pemain terbaik. Dia power full dan full performa sepanjang laga tanpa henti," tegas Marcote.
Seperti diberitakan sebelumnya, diawal turnamen SSC 2018, tim Kedah FA memang mengatakan jika tak menutup kemungkinan akan merekrut pemain dari Indonesia apabila sesuai dengan kebutuhan tim.
"Ada kemungkinan apabila ada pemain Indonesia yang bagus, kami akan bawa dia untuk bermain bagi Kedah FA di musim kompetisi 2018 nanti.
"Tetapi itu terserah kepada coach Ramon," tutur Asisten Manajer Kedah FA Haris Che Mad.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | jatim.tribunnews.com |
Komentar