"Kadang-kadang, kita (pelatih dan pemain) harus menghadapi satu tim yang paling kita cintai."
"Bahkan, kita kadang-kadang harus 'berkelahi' dengan adik atau kakak kita saat warna kaus berbeda," katanya.
Ia menganggap hal seperti itu wajar dan normal dalam sepak bola.
Karena itu, mantan pelatih Arema F dan Persija Jakarta itu pun berharap Makan Konate bisa menularkan pengalaman kepada pemain-pemain lain di Sriwijaya FC, soal cara mengalahkan Persib Bandung.
"Saya tentu berharap experience Konate bersama Bandung ini bisa ditularkan kepada semua pemain, soal sikap profesional dia yang sudah dia tunjukkan di beberapa klub termasuk ketika dia bekerja sama dengan saya di Malaysia," ucap Rahmad Darmawan.
Rahmad Darmawan mengaku mengetahui persis bagaimana sikap profesional Makan Konate.
Selain itu ia yakin, Konate Makan bisa menjawab tantangan itu.
"Semoga Konate bisa menjawab tantangan ini dengan baik, tidak terlalu terbebani karena sudah saya sampaikan pertandingan ini adalah proses untuk belajar lebih baik," katanya.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar