Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berkandang di SUGBK untuk Piala AFC, Harga Tiket Persija Dipastikan Naik

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 19 Januari 2018 | 16:21 WIB
Para pemain Persija berlatih di Lapangan Samudera, Kuta, Kamis (18/1/2018) sore.
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Para pemain Persija berlatih di Lapangan Samudera, Kuta, Kamis (18/1/2018) sore.

Persija Jakarta dipastikan akan menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk menggelar laga kandang di ajang Piala AFC 2018.

Nantinya, akan ada perubahan harga tiket pertandingan apabila Persija menggelar laga kandang di stadion yang terletak di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, itu.

Ketua Panpel Persija, Arif Perdana Kusuma, mengatakan rencananya ia akan menjual seluruh tiket dengan kapasitas yang ada di SUGBK.

Pasca renovasi untuk Asian Games 2018, SUGBK saat ini memiliki kapasitas 77 ribu kursi.

Arif mengatakan tiket yang paling murah harganya di atas penjualan ketika Persija berlaga di Stadion Patriot, Bekasi, ketika Liga 1 2017.

(Baca Juga: Peter Odemwingie Masuk Radar Chelsea?)

Saat menggelar laga di Liga 1, Persija menjual harga tiket sebesar Rp 50 ribu. Namun, kenaikan harga tiket untuk di SUGBK tidak terlalu signifikan.

Keputusan untuk menaiki harga tiket itu dikarenakan mahalnya menyewa SUGBK setelah renovasi.


Ruang ganti pemain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pasca-renovasi.(FERY SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Ia juga berharap The Jakmania bisa mengerti dengan semua ini.

"Untuk harga tiketnya lebih mahal sedikit dari penjualan di Stadion Patriot. Pokoknya juga tidak menyentuh penjualan tiket paling murah saat pertandingan timnas Indonesia melawan Islansia yang dijual PSSI," kata Arif kepada BolaSport.com.

"Kenaikan harga tiket ini juga dikarenakan kami menyewa SUGBK sangat mahal sekitar Rp 500 juta dengan ada uang jaminan sebesar Rp 1,5 miliar," kata Arif menambahkan.

Perjuangan Persija di babak penyisihan Grup H Piala AFC akan dimulai pada Februari sampai April 2018.

Seluruh pertandingan Piala AFC di babak Grup H akan digelar di waktu weekdays sesuai dengan regulasi dari federasi sepak bola Asia tersebut.

Meskipun bukan digelar di waktu Sabtu dan Minggu, Arif tetap yakin SUGBK akan penuh dengan suporter Persija.

Bahkan, Persija akan menjual tiket di atas 75 ribu lembar pada saat menjamu klub asal Singapura, Tampines Rovers, di SUGBK, 28 Februari 2018.

"Kami akan menjual tiket dengan kapasitas yang ada di SUGBK sekitar 77302 tiket. Kami yakin The Jakmania akan memenuhi SUGBK meskipun pertandingan berjalan bukan di weekend," kata Arif.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X