Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tes Medis Memuaskan, Debut Robertino Pugliara bersama Persebaya Semakin Dekat

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 26 Januari 2018 | 11:57 WIB
Pemain asal Argentina, Robertino Pugliara (tengah) saat melakukan game ringan di Jedah babak pertama saat Persebaya kontra Perseru Serui lalu.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pemain asal Argentina, Robertino Pugliara (tengah) saat melakukan game ringan di Jedah babak pertama saat Persebaya kontra Perseru Serui lalu.

Persebaya Surabaya telah meletakkan hatinya kepada Robertino Pugliara sebagai motor serangan.  

Setelah sekian lama dikaitkan dengan beberapa playmaker asing, akhirnya Bajul Ijo memilih nama eks Persib Bandung.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi tim, pemain asal Argentina tersebut baru saja melakoni tes medis.

Robertino Pugliara menjalani tes medis di Rumah Sakit National Hospital Surabaya pada Kamis (25/1/2018).

(Baca Juga: Bhayangkara FC Vs FC Tokyo - Shohei Matsunaga Bicara soal Lionel Messi Jepang)

"Secara garis besar, kondisi Robertino tidak ada masalah. Hasil tesnya bagus," ujar dokter tim Persebaya, Dr. Adhimas Hapto Prakoso.

Dengan keluarnya hasil yang memuaskan, Robertino dipastikan dapat segera melakoni laga debutnya bersama Bajul Ijo.

Terdekat, Persebaya Surabaya akan menjajal kekuatan Madura United di partai pamungkas Grup C Piala Presiden 2018, Minggu (28/1/2018).

Jika memang tak ada kendala, maka Madura United bakal menjadi awal kisah petualangan Robertino bersama Persebaya di musim 2018.

 

A post shared by SuperBall.id (@superballid) on

 


Editor : Andi Ernanda
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X