Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Anyar Madura United Antusias Sambut Derbi Suramadu

By Suci Rahayu - Minggu, 28 Januari 2018 | 10:23 WIB
Gelandang Madura United, Raphael Maitimo, saat tampil melawan kedah FA pada hari ketiga Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPOTR.COM
Gelandang Madura United, Raphael Maitimo, saat tampil melawan kedah FA pada hari ketiga Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam.

Gelandang anyar Madura United, Raphael Maitimo, sangat bersemangat menyambut Derbi Suramadu melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (28/01/2017).

Pemain naturalisasi asal Belanda itu sangat optimis bahwa Madura United bisa memenangi laga ketiga Grup C Piala Presiden 2018 tersebut.

Raphael Maitimo menyebut bahwa laga besok pasti akan berlangsung dengan euforia yang luar biasa. Hal tersebut sudah dibuktikan dengan ludesnya tiket pertandingan.

Dukungan dari suporter tuan rumah Bonekmania ia pastikan akan menjadikan nuansa derbi jadi semakin menarik.

Maitimo pun mengakui tak sabar lagi menantikan laga tersebut.

“Saya tahu tiket sudah sold out. Itu artinya penonton sangat bersemangat dengan laga ini, begitu pula dengan saya," ucap dia kepada BolaSport.com, Sabtu (27/1/2018).

"Laga pasti berjalan sangat menarik. Saya berharap para penonton dan suporter kedua klub bisa menikmati jalannya pertandingan,” kata Maitimo.

Terkait hasil akhir laga, Maitimo sangat yakin bahwa klubnya Madura United akan tampil sebagai pemenang.

Lantaran menurut mantan gelandang Persib Bandung ini, Madura United punya materi pemain yang bagus, selain juga sedang dalam tren positif karena berhasil meraih poin penuh dari dua laga sebelumnya.

“Saya yakin untuk hasil akhir pasti yang terbaik untuk Madura United," kata pemain yang juga pernah memperkuat Arema Cronus tersebut.

"Ya, kita harus menang, dan meneruskan tren positif yang sudah terjaga sejak awal laga Piala Presiden,” tutur Maitimo.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X