Penjaga gawang Bhayangkara FC, Awan Setho Raharjo, sudah meninggalkan Rumah Sakit Angkatan Laut (RSAL) Dr Mintohardjo, Benhil, Jakarta Pusat.
Awan Setho sudah meninggalkan rumah sakit pada Selasa (30/1/2018) sore WIB.
Terhitung, Awan Setho mendapatkan perawatan di rumah sakit selama empat hari lantaran menderita cedera leher.
Sebelumnya, kiper timnas U-23 Indonesia itu dibekap cedera saat memperkuat Bhayangkara FC pada laga persahabatan kontra klub asal Jepang, FC Tokyo, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senayan, Sabtu (27/1/2018).
(Baca Juga: Hargianto: Kalau Memang Rezeki, Saya Berangkat ke Jepang)
Saat itu, Awan harus dilarikan ke rumah sakit setelah berbenturan dengan striker lawan, Diego Oliveira, pada menit ke-56.
"Alhamdulillah, keadaan Awan semakin membaik," ucap dokter tim Bhayangkara FC, dr Alfan Nur Ashyar seperti dilansir BolaSport.com dari rilis resmi klub.
(Baca Juga: Wawancara Eksklusif, Julien Faubert di Antara Suporter West Ham dan Borneo FC)
"Hasil pemeriksaan dokter rumah sakit pada Selasa (30/1/2018) pagi WIB, Awan sudah diperbolehkan pulang," tutur dia.
Meski begitu, Awan tetap menjadi kontrol pada pekan depan.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar