Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Tumbangkan Mitra Kukar, Ismed Sofyan Punya Permintaan Untuk The Jakmania

By Muhammad Robbani - Kamis, 1 Februari 2018 | 19:05 WIB
Pemain senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, saat menjalani latihan tim di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (1/2/2018).
Media Persija Jakarta
Pemain senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, saat menjalani latihan tim di Lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (1/2/2018).

Pemain senior Persija Jakarta, Ismed Sofyan, mengaku timnya fokus bekerja sangat keras dalam latihan jelang laga perempat final Piala Presiden 2018.

Persija akan jumpa Mitra Kukar pada babak perempat final Piala Presiden, di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/2018).

Hal itu dilakukan timnya sebagai bukti keseriusan segenap pemain untuk meraih hasil positif pada awal tahun ini.

Untuk itu, Ismed meminta suporter Persija, The Jakmania untuk membantu perjuangan tim.

(Baca juga: Pesan Bambang Pamungkas untuk Pemain Indonesia yang Merumput di Malaysia)

"Semua pemain sudah berlatih keras dan mudah-mudahan hasilnya bisa berbanding lurus di pertandingan nanti," kata Ismed Sofyan, Kamis (2/2/2018).

"Kami berharap The Jakmania juga mendukung penuh perjuangan kami di Solo. Semoga kami bisa lolos ke semifinal dan menambah koleksi trofi di lemari," ujarnya.

Pemain asal Aceh itu pun berharap fokus timnya terus terjaga sampai pertandingan digelar.

"Kami berharap semua pemain tetap kompak. Sebab, pertandingan nanti sangat menentukan dan hanya digelar satu kali," ujar mantan pemain Persijatim Jakarta Timur menutup pernyataan.
 


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X