Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, menurunkan lima pemain Papua untuk menghadapi PSMS Medan.
Kedua tim tersebut akan bertanding dalam babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (3/2/2018).
Dari Daftar Susunan Pemain (DSP), kelima pemain Papua di skuat Persebaya ada Fandry Imbiri, Ferinando Pahabol, Ruben Sanadi, Nelson Alom, dan Riki Kayame.
Persebaya juga langsung menurunkan Robertino Pugliara dalam laga yang kick off pukul 15.30 WIB.
Sementara itu dari PSMS, tim berjulukan Ayam Kinantan tersebut langsung menurunkan empat pemain inti di lini belakang. Mereka adalah Reinaldo Lobo, M Robi, Amarzukih, dan Jajang Sukmara.
Tiga pemain yang memiliki kecepatan di lini depan juga diturunkan langsung oleh tim asuhan Djadjang Nurdjaman itu, yakni Sadney Urikhob, Antoni Putro, dan Frets Butuan.
Berikut susunan pemain Persebaya melawan PSMS:
Persebaya (4-3-3)
Miswar Saputra; Ruben Sanadi, Otavio Dutra, Fandry Imbiri, Abu Rizal; Nelson Alom, Rendi Saputra, Robertino Pugliara; Irfan Jaya, Riki Kayame, Ferinando Pahabol
Pelatih: Angel Alfredo Vera
PSMS Medan (4-3-3)
Abdul Rohim; Amarzukih, Reinaldo Lobo, M Robi, Jajang Sukmara; Legimin Raharjo, Muhammad Alwi Slamet, N'Guessan Kissito; Sadney Urikhob, Antoni Putro, Frets Butuan
Pelatih: Djadjang Nurdjaman
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar