Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

PSMS Akan Akhiri Perburuan Pemain Asing dengan Mendatangkan Gelandang Uzbekistan

By Aulli Reza Atmam - Kamis, 8 Februari 2018 | 14:50 WIB
Para pemain PSMS Medan bersiap melakukan adu penalti dalam duel babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018) sore WIB.
GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM
Para pemain PSMS Medan bersiap melakukan adu penalti dalam duel babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018) sore WIB.

PSMS Medan akan segera mengakhiri perburuan pemain asingnya dengan mendatangkan gelandang asal Uzbekistan, Dilshod Sharofedinov.

Dilshod nantinya akan menjadi pemain asing terakhir untuk skuat asuhan Djadjang Nurdjaman sebelum mengarungi Liga 1 nanti.

Namun Djadjang belum bisa membeberkan kapan Dilshod akan bergabung dengan PSMS.

Pasalnya, saat ini ia tengah fokus menatap babak semifinal Piala Presiden 2018.

Setelah selesai menjalani Piala Presiden, Djadjang baru akan fokus membahas pemainnya.

(Baca juga: Djadjang Nurdjaman Sebut Jadwal Semifinal Piala Presiden 2018 Tidak Wajar)

"Dilshod memang kemarin sempat mau datangkan dia. Tapi saat ini saya tidak mau bahas soal pemain dulu, karena kami mau fokus di Piala Presiden," ujar Djadjang di Kebun Bunga, Kamis (8/2/2018) dikutip SuperBall.id dari Tribun Medan.

Selain itu, Djadjang juga berhasrat membawa trofi Piala Presiden ke Medan.

Perjalanan mereka hingga ke babak semifinal membuat ia percaya diri dengan kemampuan anak-anak asuhnya.

"Kami sudah masuk semifinal, yang pasti kami ingin juara." lanjut Djadjang.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : medan.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X