Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Catatan Peran Riko Simanjuntak saat Persija Jakarta Lancarkan Serangan

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 9 Februari 2018 | 22:44 WIB
Pemain sayap Persija, Riko Simanjuntak (kiri), berupaya merebut bola dari penguasaan kiper Madura United, Satria Tama, dalam ajang Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Senin (08/01/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain sayap Persija, Riko Simanjuntak (kiri), berupaya merebut bola dari penguasaan kiper Madura United, Satria Tama, dalam ajang Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Senin (08/01/2018) malam.

Kedatangan Riko Simanjuntak di skuat Persija Jakarta musim 2018 sangat berpengaruh dari segi permainan Macan Kemayoran. 

Meskipun hanya berpostur tubuh 162 cm, pemain yang musim lalu mengenakan seragam Semen Padang itu mampu menunjukan performa terbaiknya.

Kecepatan dan akurasi untuk memberikan umpan kepada rekan-rekannya selalu dipergunakan oleh Riko.

Tak ayal performa apiknya sejauh ini bersama Persija khususnya di Piala Presiden 2018, Riko menjadi sebuah idola baru bagi The Jakmania.


Aksi gelandang Mitra Kukar, Bayu Pradana (kiri), menguasai bola di antara duo pilar Persija, Ramdani Lestaluhu (terduduk) dan Riko Simanjuntak, pada perempat final Piala Presiden 2018, Minggu (4/2/2018)(GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Riko tidak pernah absen untuk selalu menjadi starter di winger sayap Persija selama babak penyisihan grup Piala Presiden 2018.

Meskipun ia sejauh ini belum menciptakan gol bersama tim asuhan Stefano Cugurra itu.

Sebanyak 294 menit waktu yang diberikan tim pelatih kepada Riko untuk mengacak-ngacak pertahanan lawan.

Artinya Riko hanya tidak bermain selama 66 menit bersama Persija di empat pertandingan terakhir.


Ekspresi pemain sayap Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, saat melakukan pemanasan menjelang laga melawan Kedah FA pada hari kedua Suramadu Super Cup 2018 di Stadion Gelora Bangkalan, Jawa Timur, Selasa (09/01/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)


Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X