Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kompetisi Mundur, Ini Tanggapan Pelatih Persebaya

By Gangga Basudewa - Sabtu, 10 Februari 2018 | 14:19 WIB
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera, berjalan meninggalkan lapangan usai pertandingan kontra Madura United di Gelora Bung Tomo Surabaya pada laga grup C Piala Presiden 2018, Minggu (28/1/2018) .
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera, berjalan meninggalkan lapangan usai pertandingan kontra Madura United di Gelora Bung Tomo Surabaya pada laga grup C Piala Presiden 2018, Minggu (28/1/2018) .

Kompetisi Liga 1 terancam  mundur dari semula dijadwalkan 3 Maret menjadi 10 Maret 2018.

Mundurnya kompetisi akan dimanfaatkan Persebaya Surabaya dengan memantapkan persiapan.

Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera menyebut kemunduran ini justru dapat dimanfaatkan tim untuk melakukan persiapan lebih lama.

Apalagi, mundurnya jadwal pada saat kompetisi bukan kali pertama ini saja terjadi

"Sama saja, ada sedikit waktu untuk latihan, mungkin itu saja. Kita di Liga 2 dulu juga mundur lama, kita lama tidak main juga tidak ada masalah," kata Alfedo Vera, Jumat (9/2/2018).

Selain itu, terkait persiapan jelang kompetisi, pelatih asal Argentina itu mengaku timnya sudah siap.

Kesiapan ini salah satunya akan dibentuk dengan mengikuti turnamen Piala Gubernur Kaltim 2018 melawan tujuh tim lainnya.

"Persiapan yang kami lakukan sama saja dari sebelumnya, kami selalu latihan dan sudah siap. Pemain sudah tahu mau main seperti apa dan kami tidak perlu apapun," jelasnya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : surabaya.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X