Pertandingan antara PSMS Medan melawan Persija Jakarta akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (10/2/2018).
Pada pukul 15.40 WIB hingga saai ini, hujan tampak turun deras dan membuat sekitaran stadion tergenang air.
Kendati demikian, cuaca mendung ini tak menyurutkan antusiasme para pendukung untuk mengantri tiket.
Para pengantri tiket pun bervariasi, dari pendukung yang memakai atribut tim Persija, PSMS, ataupun berpakaian bebas.
Pertandingan antara Persija versus PSMS merupakan pertandingan bertajuk semifinal Piala Presiden 2018.
Laga tersebut bakal digelar dengan format tandang kandang.
(Baca Juga: Andik Pilih Kedah FA, Persib Bandung Gigit Jari)
Tetapi, lantaran kedua tim tersebut terkendala soal stadion untuk pertandingan kandang, baik Persija maupun PSMS sama-sama menggunakan Stadion Manahan, Solo sebagai kandang.
Pertandingan PSMS melawan Persija akan dimulai pukul 18.30 WIB.
Usai pertandingan ini, laga Persija versus PSMS kembali akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/2/2018).
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar