Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juarai Piala Presiden, Persija Jakarta Jaga Catatan Unik Ini

By Andrew Sihombing - Sabtu, 17 Februari 2018 | 22:32 WIB
Ekspresi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai mencetak gol dalam laga final Piala Presiden 2018 melawan Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).
Media Persija
Ekspresi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai mencetak gol dalam laga final Piala Presiden 2018 melawan Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).

Keberhasilan Persija menjuarai Piala Presiden 2018 lewat skor 3-0 kontra Bali United di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (17/2/2018), sekaligus menjaga rekor unik di ajang pramusim tersebut.

Bertanding di hadapan puluhan ribu suporter sendiri, adalah Marko Simic yang menjadi pahlawan Macan Kemayoran lewat torehan gol pada menit ke-20 dan menit kedua injury time babak pertama.

Torehan sepasang gol itu sekaligus membuat Simic menyamai rekor gol terbanyak dalam satu perhelatan Piala Presiden, yakni 11 gol milik Cristian Gonzales di edisi 2017.

Adapun gol Persija lainnya diciptakan oleh Novri Setiawan (64').

(Baca Juga: Samai Rekor 11 Gol Cristian Gonzales, Statistik Marko Simic Jauh Lebih Baik)

Sukses Persija ini sekaligus membuktikan bahwa Piala Presiden selalu dijuarai oleh tim yang pernah menelan kekalahan sebelum tampil di partai puncak.

Pada edisi 2015, Persib Bandung bahkan menelan dua kekalahan sebelum berpesta di podium tertinggi.

Maung Bandung, yang ketika itu ditukangi Djadjang Nurdjaman, takluk 2-3 saat bertandang ke markas Pusamania Borneo FC di leg pertama perempat final.

Namun, Persib akhirnya lolos ke babak 4 besar setelah unggul agresivitas gol tandang setelah mengamankan kemenangan 2-1 di pertemuan berikutnya.

 


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X