Timnas U-16 Indonesia kembali melakukan pemusatan latihan di Lapangan Atang Soetrisna, Cijantung, Jakarta Timur, Selasa (20/2/2018).
Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, memanggil sekitar 25 pemain ke pemusatan latihan.
Dari daftar pemain tersebut, ada sekitar lima wajah baru yang akan mengikuti pemusatan latihan sampai Senin (5/3/3028).
Kelima pemain tersebut adalah Muhammad Fajar Fatur Rachman, Nadhif Girasta Kosasi, Muhammad Rais Husain, Alvin Setyawan Saputra, dan Ahmad Afhridzal.
(Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Gelar Latihan Perdana Tanpa Pelatih Kepala)
Para pemain baru itu terlihat cukup serius untuk berlatih dan mencoba beradaptasi dengan Hamsah Lestaluhu dkk.
Sayangnya, dalam latihan perdana sore hari ini tidak ada pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, dikarenakan sedang mengurusi berbagai macam urusan di Bontang, Kalimantan Timur.
"Kami mendapatkan kelima pemain itu dilihat dari beberapa kompetisi di Jakarta seperti Kompas Gramedia, lalu Piala Suratin," kata asisten pelatih timnas U-16 Indonesia, Dwi Priyo Utomo, Selasa (20/2/2018).
"Beberapa turnamen itu akan menjadi sebuah promosi dan degradasi untuk kami memberikan kesempatan bermain kepada pemain lain," kata Dwi.
Kelima pemain itu didatangkan untuk melengkapi slot yang diinginkan Fakhri.
Sebelumnya dalam pemusatan latihan pada Januari 2018 ada tujuh nama baru, namun sayangnya hanya tersisa M Talaohu.
"Bukan pemain yang tidak dipanggil belum sesuai keinginan pelatih tapi saya juga gak bisa jelaskan karena itu kewenangan coach Fakhri," kata mantan bek timnas Indonesia tersebut.
Untuk mendapatkan gambaran kemajuan tim, timnas U-16 sudah menjadwalkan beberapa laga uji coba.
(Baca Juga: TC Timnas U-23 Indonesia Kedatangan Pelatih Bhayangkara FC, Ada Apa?)
Rendy Juliansyah dkk bukan hanya melakukan persiapan untuk menghadapi turnamen Jenesys di Jepang pada awal Maret 2018.
Mereka nantinya juga akan menjalani beberapa turnamen penting, seperti piala AFF U-16 2018 pada 30 Juli – 11 Agustus 2018 di Indonesia.
Lalu yang terakhir ada piala AFC U-16 2018 di Malaysia tanggal 20 – 30 September 2018.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar