Persebaya Surabaya mengawali Piala Gubernur Kaltim (PGK) 2018 dengan mengalahkan Madura United dalam laga penyisihan Grup B di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (24/2/2018).
Pertandingan berjalan menarik di mana kedua tim gencar saling jual beli serangan sejak menit-menit awal pertandingan.
Namun, gol lebih dulu berhasil diciptakan oleh Madura United pada menit ke-29.
Raphael Maitimo berhasil mengelabuhi penjaga gawang Persebaya, Miswar Saputra melalui sepakan kiri yang tajam menyusur tanah.
Akan tetapi sepuluh menit berselang, Persebaya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 usai Oktafianus Fernando dijatuhkan di kotak terlarang oleh bek Madura United, Fachrudin Aryanto.
(Baca juga: Borneo FC Mengakui Beratnya Laga Kontra Mitra Kukar)
Misbakus Solikin sebagai eksekutor berhasil menceploskan bola ke sudut kiri gawang yang dikawal oleh Angga Saputra.
Pada menit ke-41, Madura United sempat mengancam melalui sepakan keras Fabiano Beltrame melalui bola mati, tetapi Miswar Saputra berhasil menepis keluar dan hanya menghasilkan tendangan sudut.
Kedudukan pun berakhir imbang 1-1 di babak pertama.
Pada babak kedua, Madura United mencoba menambah daya gedor tim dengan mamasukan Cristian Gonzales dengan menggantikan Engelberd Sani.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar