Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bina Sentra Cirebon FC Kembali Torehkan Prestasi Gemilang

By Senin, 26 Februari 2018 | 10:30 WIB
Klub Bina Sentra Cirebon berhasil menjuarai liga TopSkor U-14 zona Bandung di  Lapangan Football Plus Lembang, Bandung, Jawa Barat, Minggu (25/2).
BLISPI
Klub Bina Sentra Cirebon berhasil menjuarai liga TopSkor U-14 zona Bandung di Lapangan Football Plus Lembang, Bandung, Jawa Barat, Minggu (25/2).

"Tadi di menit-menit awal lawan Saint Prima, anak-anak main kurang lepas. Membuat lawan leluasa melancarkan serangan."

"Karena laga penentuan anak-anak jadi terbebani. Tetapi untunglah akhirnya mereka bisa menetralisir tekanan dan berhasil mencetak gol," papar Untung saat ditanya soal permainan timnya melawan Saint Prima.

Untung mengatakan prestasi yang diraih di ajang Liga Top Skor U14 Zona Bandung 2017 akan semakin memotivasi dirinya dan anak-anak asuhnya untuk mengukir prestasi yang lebih baik lagi.

Kado Istimewa

Prestasi yang diraih anak-anak binaannya menjadi kado istimewa yang semakin melengkapi kebahagiaan sang pendiri sekaligus pemilik Bina Sentra Cirebon FC, Subagja Suihan.

Pasalnya, tokoh pembinaan sepak bola usia muda nasional ini baru saja terpilih menjadi Wakil Ketua Umum Asosiasi PSSI Provinsi Sumatera Utara pada Kongres Luar Biasa (KLB) Asprov PSSI Sumut yang berlangsung Sabtu (24/2/2018 di Medan.

Apalagi sebelumnya, Tim Bina Sentra U12 juga berhasil lolos ke putaran final nasioal Danone DNC Cup 2018, setelah sukses menjadi juara kualifikasi regional Sumatera.

"Selamat kepada para pemain, pelatih dan ofisial. Namun pesan saya, jangan puas diri."

(Baca Juga: Lawan Tak Sepadan, Lini Pertahanan Persib Jarang Dapat Ujian)

 


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X