Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dari 16 Pemain Asing yang Dinaturalisasi, Klub Ini yang Paling Banyak Merekrut

By Nina Andrianti Loasana - Rabu, 28 Februari 2018 | 15:00 WIB
Ilija Spasojevic menjalani latihan dalam rangkaian training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapangan B, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2018).
FERNANDORANDY/BOLASPORT.COM
Ilija Spasojevic menjalani latihan dalam rangkaian training camp (TC) timnas U-23 Indonesia di Lapangan B, kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (20/2/2018).

Liga 1 Musim 2018 akan cukup banyak diwarnai pemain naturalisasi.

Terhitung ada 16 pemain yang naturalisasi yang siap berlaga di Liga 1 musim depan.

16 pemain tersebut tersebar dalam klub di bawah ini:

1. PSM Makassar


Guy Junior (PSM).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

PSM Makassar baru saja mengontrak satu pemain naturalisasi eks Bhayangkara FC, Guy Junior.

Bersama Bhayangkara, pemain berdarah Kamerun ini mencetak 5 gol dalam 25 laga.

Selain Bhayangkara, Guy juga pernah membela sejumlah klub Indonesia. Seperti Madura United dan Persiwa Wamena.

2. Bhayangkara FC


Striker Bhayangkara FC, Herman Dzumafo, berebut bola dengan bek PSIS Semarang, Petar Planic, pada laga pertama Grup E Piala Presiden 2018 Bhayangkara FC di Stadion Gajayana Malang, Jawa Timur, Sabtu (20/01/2018) sore.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Meski baru melepas Guy Junior, Bhayangkara FC rupanya kedatangan satu pemain naturalisasi yaitu Herman Dzumafo.

Sebelumnya, Herman Dzumafo disebut-sebut akan bergabung ke klub besutan Rahmad Darmawan, Sriwijaya FC.

Sejumlah klub besar pernah dibela Dzumafo, seperti Sriwijaya FC, Arema, Persib Bandung. Terakhir, ia bermain untuk klub Liga 2, yakni PSPS Riau.

3. Borneo FC


Bek Borneo FC, Diego Michiels, dan penyerang Madura United, Greg Nwokolo, beraksi pada laga Liga 1 di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat 13 Oktober 2017.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Borneo FC juga baru saja memperpanjang kontrak pemain berdarah Belanda, Diego Michiles selama 2 tahun.

Diego Michiels melupakan pemain terlama yang membela Borneo FC yaitu selama 3 tahun.

Tak heran, Diego pun ditunjuk sebagai kapten Borneo FC untuk gelaran liga 1 musim depan.

4. Persib Bandung


Aksi kiper Persija, Andritany Ardhiyasa mengamankan bola dari usaha serobotan gelandang Persib, Kim Kurniawan pada laga putaran pertama Liga 1 musim 2017 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, 22 Juli 2017. (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM )

Persib Bandung saat ini memiliki 3 pemain naturalisasi yaitu Kim Kurniawan, Victor Igbonefo, dan Sergio Van Dijk.

Kim Kurniawan sendiri merupakan gelandang berkebangsaan Jerman yang telah membela Maung Bandung sejak 2016

Sementara Victor Igbonefo merupakan stopper baru Persib yang pernah membela klub-klub seperti Persipura Jayapura, Arema Cronus, dan Nakhon Ratchasima FC.

5. Sriwijaya FC


Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSMS Medan dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).(HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Sriwijaya FC memiliki cukup banyak pemain naturalisasi musim ini, yaitu Bio Paulin, Alberto Goncalves, dan Esteban Vizcarra.

Bio Paulin merupakan pemain naturalisasi asal kamerun yang pernah membela Persipura Jayapura dan PS Polri.

Esteban Vizcarra merupakan eks pemain Semen Padang dan Arema FC yang dikontrak Sriwijaya FC pada November 2017.

Saat ini pemain asal Argentina ini tengah menjalani proses naturalisasi. Sementara itu, Alberto Goncalves yang berdarah Brasil juga baru saja dinaturalisasi tahun ini.

6. Bali United


Gelandang Bali United, Stefano Lilipaly (kanan), berduel dengan bek Persija, Ismed Sofyan, pada laga final Piala Presiden 2018 di Stadion Utama GBK pada Sabtu (17/2/2018).(FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM)

Sama seperti Sriwijaya FC dan Persib Bandung, Bali United juga memiliki 3 pemain naturalisasi musim ini.

Mereka adalah Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, dan Irfan Bachdim yang masih terbilang cukup baru membela skuat Serdadu Tridatu.

Irfan bergabung dengan Bali United pada Januari 2017 setelah membela klub asal Jepang, disusul Stefano Lilipaly yang bergabung pada Agustus 2017 setelah membela klub Thailand.

Yang paling anyar adalah Ilija Spasojevic yang diperkenalkan sebagai skuat Bali United pada Desemeber 2017 setelah membela Bhayangkara FC.

7. Madura United


Kapten Madura United, Fabiano Beltrame (kiri), melakukan selebrasi bersama rekan setimnya, Raphael Maitimo, seuai mencetak gol ke gawang Bali United lewat titik penalti dalam laga babak 8 besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Sabtu (03/02/2018) malam.(SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Madura United menjadi klub dengan jumlah pemain naturalisasi terbanyak musim ini dengan 4 pemain yaitu Cristian Gonzales, Raphael Maitimo, Greg Nwokolo, O.K John.

Pemain berdarah Niegeria, Greg Nwokolo, bergabung bersama Madura United pada Februari 2017, setelah sebelumnya membela klub asal Thailand, BEC Tero Sasana selama satu musim.

Sementara eks pemain Persib Bandung, Raphael Maitimo, bergabung dengan laskar Sapeh Kerrab pada Januari 2018.

Cristian Gonzales juga bergabung pada Januari tahun ini setelah membela Arema FC selama 5 musim.

Terakhir adalah OK John yang berubah status menjadi pemain lokal Maduara United setelah dinaturalisasi minggu lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X