Persib Bandung kembali menggelar latihan rutin di Lapangan Progresif, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Jumat (9/3/2018) pagi WIB di mana ada dua pemain yang berlatih terpisah.
Cuaca terlihat cerah berawan saat sesi latihan dimulai pada pukul 8.00.
Latihan ini dipimpin langsung oleh pelatih Persib Bandung, Mario Gomez.
Dari pantauan Tribun Jabar, Kim Kurniawan yang masih dalam tahap penyembuhan cedera patah tulang fibula hadir pada sesi latihan kali ini.
(Baca juga: Kata Bobby Satria Soal Persaingan di Lini Belakang PSM Makassar)
Meski hadir, Kim belum dapat bergabung pada sesi game dengan pemain lainnya.
Ia berlatih terpisah ditemani oleh fisioterapis Persib, Benidektus Adi Prianto.
Selain Kim, Michael Essien juga berlatih terpisah.
Seperti Kim, Essien menjalani latihan sendiri di pinggir lapangan.
Beberapa pemain juga tidak hadir dikarenakan sakit seperti Supardi Natsir, Billy Keraf, dan Ghozali Siregar.
Victor Igbonefo juga absen pada sesi latihan ini karena masih mengalami cedera. (Fidya Alifa Puspafirdausi)
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar