Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Jakarta Sudah Tentukan Tambahan Tiga Pemain yang Dibidik

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 11 Maret 2018 | 11:50 WIB
Direktur Utama Persija, Gede Widiade, berbicara kepada media usai menyaksikan laga  babak perempat final Piala Presiden 2018, melawan Mitra Kukar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Direktur Utama Persija, Gede Widiade, berbicara kepada media usai menyaksikan laga babak perempat final Piala Presiden 2018, melawan Mitra Kukar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (04/02/2018) sore.

Persija Jakarta terus bergerak cepat mendatangkan pemain baru untuk memperkuat tim berjulukan Macan Kemayoran itu di Liga 1 2018. 

Tidak tanggung-tanggung, Persija mencari sekaligus tiga pemain yang nantinya bergabung dengan Ismed Sofyan dkk.

Sebelumnya PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan keistimewaan kepada Persija dan Bali United untuk menambah jumlah tiga pemain baru melebihi kuota 30 nama di musim 2018.

Hal itu dikarenakan Persija dan Bali United juga berlaga di Piala AFC 2018.

(Baca Juga: Belajar dari Pengalaman, 3 Hal Ini Bisa Gagalkan Karier Egy Maulana di Eropa)

Direktur Utama Persija, Gede Widiade, mengonfirmasi bahwa ia sudah menentukan siapa saja pemain yang dibidik Persija.

Meskipun tidak menyebutkan nama, Gede mengatakan bahwa Persija akan mencari tiga pemain baru.

"Setelah menggelar pertemuan dengan tim pelatih, kami sudah menentukan tiga pemain yang kami akan segera datangkan," kata Gede kepada BolaSport.com.

"Kami mencari dua pemain berusia 23 tahun dan satu pemain senior. Kami sudah membagi tugas siapa saja yang akan mencari tiga pemain baru itu," kata Gede menambahkan.

Lebih lanjut Gede mengatakan bahwa untuk dua pemain baru U-23 itu harus berposisi penjaga gawang dan bek yang bisa bermain di kiri, kanan, dan tengah.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X