Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madura United Ingin Bermain seperti FC Barcelona

By Aulli Reza Atmam - Minggu, 11 Maret 2018 | 15:13 WIB
 Ekspresi pemain Madura United usai dikalahkan Persebaya Surabaya pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (24/02/2018) malam.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Ekspresi pemain Madura United usai dikalahkan Persebaya Surabaya pada babak penyisihan Grup B Piala Gubernur Kaltim 2018 di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu (24/02/2018) malam.

Dengan komposisi pemain yang dimilikinya saat ini, pelatih Madura United, Milomir Seslija, berniat mengusung gaya bermain seperti klub raksasa Liga Spanyol, FC Barcelona.

Milomir Seslija berencana membawa nuansa baru dalam permainan Laskar Sape Kerrap musim ini lewat gaya FC Barcelona.

Gagasan ini tercetus karena Milo melihat banyaknya pemain gelandang dan minimnya striker murni yang ada di Madura United.

Untuk itu, gaya permainan Barcelona dinilai tepat untuk memaksimalkan peran para pemain Madura United khususnya yang baru bergabung, Zah Rahan dan Alberto De Paula 'Beto'.

"Jadi begini, kami melihat banyaknya gelandang di tim ini memberikan kami opsi lain, salah satunya gaya bermain Barcelona," ujar Milo, Minggu (11/3/2018) yang dikutip SuperBall.id dari Tribun Jatim. 


Pelatih Madura United, Milomir Seslija, untuk kali pertama memimpin latihan timnya pada Kamis (1/3/2018). (Dok. Madura United)

"Sebab, Barcelona juga bermain tanpa penyerang dan itu terbilang efektif karena dengan banyaknya gelandang tentu kami harus memenangkan penguasaan bola. Namun, dengan catatan penguasaan harus menghasilkan gol dan bukan untuk menjaga bola saja dan akhirnya melewatkan peluang."

(Baca juga: Dicambuk Kegagalan, Mitra Kukar Tantang Klub Liga 1 untuk Uji Tanding)

Milo menjelaskan, terkait gaya bermain baru yang akan diusung Madura United nantinya dipastikan akan ditertawakan banyak pihak, apalagi ketika gagal direalisasikan.

Namun berkaca dari Barcelona, ia merasa Madura United tak perlu ragu karena segala sesuatu perlu dicoba dan dibuktikan sebelum akhirnya apa yang diinginkan tercapai.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : jatim.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X