Peresmian Egy Maulana Vikri berseragam Lechia Gdansk menggemparkan publik Indonesia dan Polandia.
Klub yang berkompetisi di kasta tertinggi Liga Polandia atau Ekstraklasa itu tertahan di peringkat ke-13 musim 2017-2018.
Pada pekan ke-27, Lechia Gdansk tumbang di kandang sendiri, Stadion Energa Gdansk, dengan skor 1-3 dari Legia Warsawa, Senin (12/3/2018).
Kekalahan itu terjadi ketika Lechia Gdansk memakai formasi 3-4-3.
Dirangkum SuperBall.id dari transfermarkt.com, formasi 3-4-3 tersebut dipakai paling banyak, yakni sembilan kali, selama musim 2017-2018.
Sembilan kali penggunaan formasi 3-4-3 itu menghasilkan satu kemenangan, tiga imbang, dan empat kekalahan.
(Baca Juga: Nasib Nahas Dialami Lechia, Klub yang Dibela Egy Maulana)
Formasi 3-4-3 itu tampaknya masih belum efektif dibandingkan formasi 4-2-3-1 yang sudah memberikan tiga kemenangan, tiga imbang, dan dua kali kalah.
Formasi 4-2-3-1 merupakan pilihan penggunaan kedua terbanyak di Lechia Gdansk.
Masih ada beberapa formasi yang diterapkan Adam Owen di eranya, seperti 4-4-2, 3-5-2. 4-4-1-1, 3-4-2-1, dan 4-3-3.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | superball.id |
Komentar