Gelandang Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan mengenang masa-masa bermain bersama Michael Essien.
Essien resmi tak akan memperkuat Persib musim depan setelah pihak klub mendatangkan Jonathan Bauman.
Bagi Kim, Essien adalah sosok penting karena banyak memberikan tips dan saran kepadanya.
"Pastinya, ada saran dari dia karena kami kan posisinya sama. Jadi sering diberikan saran, tips, bagaimana perbaiki permainan saya," ujar Kim kepada wartawan.
"Jadi saya sangat berterima kasih dapat bermain bersama dengan Essien walaupun hanya semusim," papar Kim.
Pemain yang masih berjuang pulih dari cedera fibula kaki kiri itu tak mau meratapi keputusan manajemen yang tak melanjutkan kerja sama dengan Essien.
Baca juga: Persib Belum Juga Menentukan Status Michael Essien
"Itu keputusan manajemen. Kami hanya ikuti arahan pelatih saja. Jadi hal-hal yang lain tidak berpengaruh untuk kita," tutur pemain naturalisasi keturunan Jerman itu.
"Mungkin mau bagaimana pun, kami harus siap di lapangan. Mau pemainnya siapa pun, harus siap," ujar Kim mengakhiri pernyataan.
Kehadiran Bauman praktis harus mengorbankan salah satu pemain asing karena aturan 3 pemain asing non-Asia dan 1 pemain asing Asia.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | superball.id |
Komentar