Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Demi Laga Klasik Persija Vs Persib, Jadwal Timnas Indonesia Kontra Malaysia Dimajukan

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 28 Maret 2018 | 15:56 WIB
Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono menjawab pertanyaan wartawan seusai Manager Meeting Liga 1 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (15/3/2018).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono menjawab pertanyaan wartawan seusai Manager Meeting Liga 1 2018 di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (15/3/2018).

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, memastikan ada perubahan jadwal pertandingan Timnas Indonesia melawan Malaysia dalam ajang PSSI Aniversary Cup 2018.

Awalnya, pertandingan pembuka tersebut akan digelar pada Sabtu (28/4/2018).

Laga antara kedua tim harus dimajukan satu hari menjadi Jumat (27/4/2018).

Keputusan itu karena pertandingan Timnas Indonesia melawan Malaysia berbarengan dengan laga Persija Jakarta menjamu Persib Bandung pada pekan keenam Liga 1 2018.

(Baca Juga: Kondisi Igbonefo Membaik, Lini Belakang Persib Bandung Makin Kokoh)

Laga Persija melawan Persib dijadwalkan bertanding pada Sabtu (28/4/2018).

Kedua pertandingan itu sama-sama akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Setelah berdiskusi dengan PT Liga Indonesia Baru (LIB), PSSI memutuskan untuk memajukan pertandingan tim asuhan Luis Milla kontra Malaysia.

"Kami ingin agar semuanya berlangsung dengan baik," kata Joko saat ditemui di Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (28/3/2018).


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X