Marko Simic akhirnya menancapkan tajinya bertubi-tubi di Liga 1 2018.
Laga ini berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.
Pelatih Persija Jakarta Stefano Cugurra menurunkan pasukan terbaiknya.
Macan Kemayoran, julukan Persija Jakarta, unggul lebih dulu pada menit ke-27 via asis Rezaldi Hehanussa.
Arema FC hanya membutuhkan delapan menit untuk membalas gol Persija Jakarta itu.
Ahmet Atayew memaksa para pendukung tuan rumah, The Jakmania, terdiam sejenak lewat golnya.
Ini merupakan gol pertama gelandang asal Turkmenistan berusia 27 tahun itu sejak memperkuat Arema FC di Liga 1 2018.
Namun, Marko Simic kembali mencetak gol di menit ke-53 berkat asis Ismed Sofyan.
Persija Jakarta unggul sementara 2-1 atas Arema FC.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | superball.id |
Komentar