Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib hanya Bermodal 18 Pemain untuk Hadapi Arema FC di Hadapan Aremania

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 14 April 2018 | 12:10 WIB
Aksi bek Persib Bandung, Supardi Nasir, saat tampil melawan Sriwijaya FC pada partai pembukaan Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/BOLASPORT.COM
Aksi bek Persib Bandung, Supardi Nasir, saat tampil melawan Sriwijaya FC pada partai pembukaan Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kab. Bandung, Selasa (16/1/2018).

Persib Bandung membawa 18 pemainnya ke Malang untuk menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Minggu (14/4/2018), pukul 18.30 WIB.

Dari 18 nama yang dibawa Mario Gomez ada lima pemain yang tidak diikutsertakan.

Yaitu Gian Zola, Billy Keraf, Muchlis Hadi Ning, Kim Kurniawan, dan Victor Igboenfo.

(Baca Juga: Raih Kemenangan Perdana, Mitra Kukar Semakin Percaya Diri)

Gian Zola dan Billy Keraf tak dibawa meskipun keduanya tidak sedang menderita cedera.

Muchlis Hadi Ning yang di tur pertama ke Sriwijaya FC dibawa Mario Gomez.

Sementara itu Kim Kurniawan dan Victor Igbonefo tidak dibawa karena masih dalam pemulihan pasca cedera.

 

Sementara sang kapten, Supardi Nasir dijatuhi hukuman dilarang bermain empat laga serta dijatuhi denda Rp 50 juta.

Supardi dijatuhi hukuman Komisi Disiplin PSSI karena melakukan protes keras hingga menanduk wasit saat laga kontra Mitra Kukar.

SuperBall.id dan BolaSport.com mengutip dari laman resmi Persib, berikut daftar 18 pemain yang dibawa Mario Gomez ke Malang.

Penjaga Gawang

I Made Wirawan, M Natshir Fadhil Mahbuby

Pemain Belakang

Bojan Malisic, Indra Mustaffa, Henhen Herdiana, Tony Sucipto, M. Al Amin Syukur Fisabillah, Ardi Idrus

Gelandang

Hariono, Dedi Kusnandar, Atep, Eka Ramdani, Febri Hariyadi, Ghozali Siregar, Oh-Inkyun

Penyerang

Ezechie N'douassel, Jonathan Jesus Bauman, Airlangga.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X