Borneo FC akan berduel menghadapi Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jawa Barat, Sabtu (21/4/2018).
Laga tandang ke Bandung setidaknya menandai 'pulangnya' Dejan Antonic.
Pelatih asal Serbia ini punya kisah manis di Bandung selama tiga tahun.
Dejan pernah menjadi pelatih Pelita Bandung Raya (PBR) dan Persib Bandung.
Menanggapi hal itu, Dejan terinspirasi mengulangi kesuksesan PBR saat bersama Borneo FC.
(Baca Juga: Jadwal Liga 1 2018 Pekan Kelima, Arema Bertemu Lawan Kuat Saat Ada di Dasar Klasemen)
Pada musim 2014, PBR di tangan Dejan mampu menumbangkan Persib Bandung dengan skor tipis 2-1.
Kisah ini yang ingin diulangi Dejan bersama Borneo FC agar bisa mencuri poin di Bandung.
Namun ia menyadari Borneo FC bukanlah PBR, apalagi ia belum ada sebulan menukangi Pesut Etam di Liga 1 2018.
"Persib tim yang besar sekali, tapi tim saya yang dulu beda dari Borneo FC. Saya di sini baru dua minggu lebih," kata Dejan Antonic seperti dikutip dari Tribun Kaltim.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | kaltim.tribunnews.com |
Komentar