Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akademi Valencia Dukung Timnas U-23 di PSSI Anniversary Cup

By Nungki Nugroho - Minggu, 22 April 2018 | 15:44 WIB
Pelatih kebugaran timnas U-22 Indonesia, Miguel Gandia (kiri) berbincang serius dengan striker Ezra Walian pada sesi latihan siang di lapangan Kelab Aman, Lorong Damai, Kuala Lumpur, 18 Agustus 2017.
ESTU SANTOSO/BOLASPORT.COM
Pelatih kebugaran timnas U-22 Indonesia, Miguel Gandia (kiri) berbincang serius dengan striker Ezra Walian pada sesi latihan siang di lapangan Kelab Aman, Lorong Damai, Kuala Lumpur, 18 Agustus 2017.

PSSI bersama pelatih Luis Milla dan pelatih fisik Timnas U-23 Indonesia, Miguel Gandia Monton, mendapatkan dukungan dari Akademi Valencia.

Pelatih fisik Timnas U-23 IndonesiaMiguel Gandia Monton, kedapatan tengah berkunjung ke Akademi sepak bola Valencia.

Miguel mengunggah foto bersama pemain akademi tersebut di akun Instagramnya pada Sabtu (21/4/2018).

"Berada di Akademi sepak bola Valencia, hari menyenangkan bersama pemain-pemain muda," ujar Miguel Gandia di akun Instagram pribadinya.

(Baca Juga : Sikap Berubah Drastis, Diego Michiels Panen Pujian dari Bobotoh)

Postingan ini pun mendapatkan tanggapan dari Akademi sepak bola Valencia yang bernama Valencia Soccer Academy.

Dalam kolom komentar akun Instagram Miguel, @valenciasocceracademy memberikan dukungan kepada sang pelatih dan PSSI

"Terima kasih banyak Miguel, senang menghabiskan hari bersama Anda. Semoga Anda, Luis Milla dan PSSI diberi yang terbaik dalam setiap pertandingan," tulis Akademi sepak bola Valencia melalui komentar di akun Instagram Miguel.

 

Con valenciasocceracademy. Gran día con futbolistas jóvenes.

Sebuah kiriman dibagikan oleh Miguel Gandia Monton (@miguelgandiamonton) pada

Sebelum ajang ini dimulai, Luis Milla beserta jajaran pelatih akan menggelar training center (TC) mulai 23 April 2018.

PSSI Anniversary Cup akan diikuti oleh empat negara yaitu Indonesia, Uzbekistan, Bahrain, dan Korea Utara.

Seperti diketahui, dalam waktu dekat PSSI akan menggelar turnamen untuk memperingati hari ulang tahun ke-88 dengan titel PSSI Anniversary Cup.

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aidina Fitra
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X