Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Barito Putera Legawa dengan Kekalahan dari PSMS

By Minggu, 6 Mei 2018 | 09:39 WIB
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman (kedua dari kiri) dan pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago (kedua dari kanan), berjabat tangan usai memberi keterangan kepada media saat menggelar jumpa pers pra pertandingan di Stadion Kebun Bunga, Medan, Sabtu (5/5/2018).
ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM
Pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman (kedua dari kiri) dan pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago (kedua dari kanan), berjabat tangan usai memberi keterangan kepada media saat menggelar jumpa pers pra pertandingan di Stadion Kebun Bunga, Medan, Sabtu (5/5/2018).

 Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, menerima kekalahan 2-3 tim besutannya dari PSMS Medan dengan legawa.  

Jacksen F Tiago tak mempermasalahkan gol penentu tuan rumah melalui titik putih di menit akhir.

"Pertama Saya ucapkan selamat kepada PSMS Medan atas kemenangan ini," ucapnya kepada BolaSport.com.

"Juga salut kepada perjuangan pemain saya di babak kedua. Sedangkan pada babak pertama kami tidak mampu mengembangkan permainan," kata Jacksen.

Baru pada babak kedua, menurut Jacksen, timnya tampil lebih berani.

"Setelah keluar dari ruang ganti dan lawan bisa cetak gol cepat, kami justru lebih berani dan percaya diri menekan lawan," ujarnya.

"Sayang pada menit-menit akhir ada kesalahan terjadi dan penalti. Pada umumnya di babak kedua, kami bermain lebih baik," ucap Jaksen.

(Baca juga: Enam Putusan Komdis PSSI, Pemain dan Manajemen Kalteng Putra Didera Beragam Sanksi)

Bagaimana dengan gol penalti penentu kemenangan PSMS Medan?

Mantan pemain Persebaya Surabaya ini mengaku tak pernah mengomentari wasit seusai pertandingan.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X