"Contohnya saat gol Douglas lawan Bhayangkara, dia membuka ruang sehingga Douglas bisa cetak gol. Begitu pula saat lawan PSMS Medan, bukankah penalti itu karena Samsul dijatuhkan?," kata Jacksen.
Lebih lanjut, Jacksen mengungkapkan bahwa Samsul hanya perlu menunggu waktu untuk menunjukkan kelasnya sebagai penyerang berkualitas.
Jacksen tetap memberikan kepercayaan kepada mantan pemain Arema FC itu untuk melesatkan gol pertamanya di Liga 1 2018.
"Mungkin Tuhan belum mengizinkan, tapi saya rasa tinggal menunggu momennya saja," kata Jacksen.
Ekspektasi terhadap torehan gol Samsul tentu tinggi mengingat pencapaiannya musim lalu.
Bersama Persela Lamongan di Liga 1 2017, lelaki yang kini berusia 33 tahun tersebut mengoleksi total 17 gol dan menjadi striker lokal tersubur.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar