Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jamu Persebaya, Persija Tanpa Markas

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 26 Mei 2018 | 14:56 WIB
              Pemain Persija merayakan gol ke gawang PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (21/4/2018)
DOK LIGA 1
Pemain Persija merayakan gol ke gawang PSIS Semarang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (21/4/2018)

Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, mengatakan kemungkinan besar pihaknya tidak bisa menggelar pertandingan kandang saat menjamu Persebaya Surabaya dalam laga ke-12 Liga 1 2018 pada Minggu (3/6/2018).

Hal itu dikarenakan semua stadion yang ada di daerah Jabodetabek tidak bisa dipergunakan oleh Macan Kemayoran.

Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, memang tak bisa dipakai lagi karena harus steril jelang Asian Games 2018.

Sementara Stadion Patriot, Bekasi, baru akan selesai tahap renovasinya pada awal Agustus mendatang.


Dua bek Persija Jakarta, Jaimerson da Silva Xavier (kiri) dan Maman Abdurahman merayakan kemenangan timnya atas Persipura pada laga pekan ke-10 Liga 1 2018 diStadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jumat (25/5/2018) Malam. ( FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM )

Tinggal Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, yang bisa dipergunakan Persija menjamu Persebaya.

Sayangnya, Pakansari jadi tak bisa dipakai karena Timnas U-23 Indonesia akan beruji coba melawan Timnas U-21 Thailand di Stadion tersebut pada hari yang sama dengan laga Persija versus Persebaya.

(Baca Juga: Belum Punyar Markas, Persija Ingin Tukar Status Kandang dengan Persebaya)

"Stadion Patriot masih renovasi, SUGBK sudah ditutup, lalu Stadion Pakansari hanya diizinkan untuk pertandingan yang ada keperluannya dengan INASGOC," kata Gede saat dihubungi SuperBall.id dan BolaSport.com.

"Ditambah pertandingan itu juga bentrok dengan agenda uji coba Timnas U-23 Indonesia di Stadion Pakansari," kata Gede.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X