Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terkait Keinginan Mario Gomez untuk Tempat Latihan, Umuh Muchtar: Bukan Hanya Persib

By Gangga Basudewa - Selasa, 29 Mei 2018 | 12:58 WIB
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, memberikan keterangan pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/10/2017)
MUCHAMAD HARY PRASETYA/SUPERBALL.ID
Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, memberikan keterangan pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/10/2017)

Persib Bandung boleh disebut sebagai tim yang paling sehat secara finansial di persepakbolaan Indonesia.

Sejak PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) mengambil alih pengelolaan Maung Bandung, tidak terdengar soal keterlambaran gaji pemain atau masalah finansial lainnya.

Bahkan, dalam perjalanannya, Persib Bandung selalu bertabur bintang baik dari nasional bahkan dunia.

Michael Essien dan Carlton Cole adalah contoh Persib Bandung merupakan tim yang memiliki finansial luar biasa.

Di luar itu, Persib Bandung sendiri belum memiliki tempat latihan yang memadai.

(Baca Juga: Satu Muka Baru di Timnas U-19 Bikin Indra Sjafri Terpesona)

Hal ini bahkan membuat pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, mengancam mundur andai manajemen tak bergerak cepat untuk menyediakan lapangan latihan.

Disinggung soal ini, manajer Persib Bandung, Umuh Muchatar, mengatakan bahwa persoalan tempat latihan bukan hanya terjadi di Bandung.

"Bukan Persib saja-lah. Saya yakin yang lain juga pasti ada yang lebih parah dari kami," ujar Umuh Muchtar di Bandara Husein Sastranegara, Senin (28/5/2018).

Manajer yang kerap tampil dengan topi koboinya ini pun memaklumi jika Mario Gomez ingin memiliki tempat latihan yang lebih bagus.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X