Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jacksen F Tiago Kagumi Gelandang Persija, Ini Kata Manajer Barito Putera

By Muhammad Robbani - Selasa, 12 Juni 2018 | 11:41 WIB
Aksi Sandi Sute pada pertandingan penyishan Grup H Piala AFC 2018 melawan Tampines Rovers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (28/2/2018).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Aksi Sandi Sute pada pertandingan penyishan Grup H Piala AFC 2018 melawan Tampines Rovers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (28/2/2018).

Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago, sempat berujar bahwa dia mengagumi gelandang bertahan Persija Jakarta, Sandi Darma Sute.

Ketertarikan itu diungkapkan Jacksen F Tiago saat berbincang-bincang dengan wartawan pada akhir April 2018.

Pada sisi lain, Hasnuryadi Sulaiman (Manajer Barito Putera) enggan mengomentari ketertarikan Jacksen terhadap Sandi Sute.

"Saya tak bisa komentari rumor soal Sandi Sute," kata Hasnur kepada wartawan, Senin (11/6/2018).


Manajer Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman, berbincang kepada wartawan di kediamannya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (11/6/2018).(MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

(Baca juga: Barito Putera Berencana Siapkan Kontrak Jangka Buat Jacksen)

Menurut Hasnur, tim berjuluk Laskar Antarsari itu tidak terlalu bermasalah dengan sektor lini tengah.

"Gelandang Barito Putera menurut saya bagus-bagus saja, menurut saya lini belakang yang harus diperbaiki," ujarnya menambahkan.

Meski begitu, pengusaha berusia 42 tahun itu akan mendukung segala masukan pelatih soal pemain yang masuk dalam daftar incaran.

"Dia (Jacksen) kasih masukan ke kami tapi kami yang pertimbangkan. Tapi kalau mau juara ya pasti harus didukung," kata Hasnuryadi Sulaiman.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X