Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sembilan Pemain Arab Saudi di Skuat Piala Dunia 2018 Pernah Kesulitan Hadapi Timnas Indonesia

By Ragil Darmawan - Kamis, 14 Juni 2018 | 19:48 WIB
 Stadion Luzhniki, panggung pembuka Piala Dunia 2018 di Kota Moskow, Rusia.
FIRZIE A. IDRIS/BOLASPORT.COM
Stadion Luzhniki, panggung pembuka Piala Dunia 2018 di Kota Moskow, Rusia.

7 MF Salman Al-Faraj 
8 MF Yahya Al-Shehri 
9 MF Hattan Bahebri 
11 MF Abdulmalek Al-Khaibri 
12 MF Mohamed Kanno 
14 MF Abdullah Otayf 
15 MF Abdullah Al-Khaibari 
16 MF Housain Al-Mogahwi 
17 MF Taisir Al-Jassim 
18 MF Salem Al-Dawsari 
19 MF Fahad Al-Muwallad

10 FW Mohammad Al-Sahlawi 
20 FW Muhannad Assiri

Ternyata, hampir setengah, tepatnya sembilan, pemain dalam skuat Arab Saudi di Piala Dunia 2018 itu pernah menghadapi Timnas Indonesia.

Arab Saudi menjamu Timnas Indonesia dalam laga penyisihan Grup C Kualifikasi Piala Asia 2015.

Meski bermain di kandang sendiri, Stadion Prince Mohamed bin Fahd, Dammam, Arab Saudi ternyata tetap kesulitan menghadapi Hamka Hamzah dkk.

Arab Saudi baru bisa mencetak gol menjelang pertandingan berakhir, persisnya pada menit ke-87 melalui Fahad Al-Muwallad.

Nah, gelandang si pencetak gol tunggal Arab Saudi itu kini kembali menjadi salah satu andalan pelatih Juan Antonio Pizzi di Piala Dunia 2018.

Pengalaman pemain berusia 23 tahun yang merumput di Levante ini diharapkan bisa menjadi modal menghadapi tim Eropa.

Delapan pemain lain Arab Saudi di Piala Dunia 2018 yang pernah menghadapi Timnas Indonesia itu Abdullah Al Maiouf, Mansour Al-Harbi, Omar Hawsawi, Taisir Al-Jassim, Salem Al-Dawsari, Mohammad Al-Sahlawi, Yahya Al-Shehri, Motaz Hawsawi.

Kala melawan Timnas Indonesia yang diasuh Alfred Riedl itu, Arab Saudi diasuh Lopez Caro dari Spanyol.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X