Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakhri Husaini Tak Akan Lakukan Seleksi Lagi untuk Pemain Timnas U-16

By Suci Rahayu - Jumat, 22 Juni 2018 | 18:07 WIB
Pemain Timnas U-16 Indonesia, mengikuti pemusatan latihan di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, yang dimulai Kamis (21/6/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pemain Timnas U-16 Indonesia, mengikuti pemusatan latihan di Stadion Jenggolo, Sidoarjo, yang dimulai Kamis (21/6/2018).

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini, menutup pintu seleksi pemain yang ingin masuk dalam skuat asuhannya.

Namun, Fakhri siap menerima jika ada pemain yang mendapat rekomendasi dari pelatih lainnya.

Saat ini timnas U-16 sedang menjalani pemusatan latihan di Sidoarjo, Jawa Timur.

(Baca Juga: Mundur dari MotoGP 2018, Pendahulu Hafizh Syahrin Kembali Beraksi di Lintasan Balap)

Pada pemusatan latihan kali ini, Fakhri memanggil sebanyak 27 pemain.

Para pemain tersebut diambil dari 55 nama yang masuk dalam data tim pelatih dan PSSI.

Fakhri memastikan tidak akan ada seleksi pemain tambahan pada tim yang dipersiapkan untuk berlaga di Piala AFF U-16 pada 29 Juli-11 Agustus 2018 itu.

Namun, Fakhri siap menerima jika ada pemain dengan kemampuan istimewa.

“Pasti ada pemain yang luput dari pengamatan tim pelatih kami. Tapi tidak ada seleksi lagi, kami fokus pada pemain yang ada. Kalau ada pemain bagus dan direkomendasikan oleh pelatih lain, kami siap melihatnya,” tutur Fakhri.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X