Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Egy Maulana Vikri Kembali, Vietnam dan Thailand Bersiap Hadapi Gempuran Baru Timnas U-19 Indonesia

By Aidina Fitra - Selasa, 3 Juli 2018 | 21:20 WIB
Egy Maulana Vikri berfoto di dalam bus Lechia Gdansk, yang akan berangkat ke Opalenica, Polandia bersama skuat Lechia Gdansk menjalani pemusatan latihan lanjutan
Lechia.pl
Egy Maulana Vikri berfoto di dalam bus Lechia Gdansk, yang akan berangkat ke Opalenica, Polandia bersama skuat Lechia Gdansk menjalani pemusatan latihan lanjutan

Setelah menunggu lama, Egy Maulana Vikri akhirnya pulang ke Indonesia.

Egy Maulana Vikri yang diikutsertakan membela Lechia Gdansk dalam laga pramusim harus melewatkan dua laga Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19.

Kedua laga yang tak diperkuat anak Medan itu adalah kontra Laos dan Singapura.

Saat melawan Laos, Timnas U-19 Indonesia hanya bisa menang 1-0.

Namun, ketika meladeni Singapura, Garuda Nusantara mengamuk dengan menang 4-0. 

Timnas U-19 Indonesia menyisakan tiga laga lagi di penyisihan Grup A Piala Dunia 2018, yakni melawan Filipina, Vietnam, dan Thailand.

Kembalinya Egy Maulana Vikri diharapkan bisa menambah ganas permainan Timnas U-19 Indonesia, terutama ketika menghadapi tim kuat Vietnam dan juara bertahan Thailand.

Sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Goal Vietnam, Selasa (3/7/2018), Lechia Gdansk telah menyetujui kepulangan Egy untuk membela Timnas U-19 Indonesia.

(Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Pesta Gol dan Makin Membuat Singapura Terpuruk)

Lechia Gdansk juga membeberkan alasan mengapa Egy tak dipulangkan segera.


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X