Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ternyata Pelatih PSIS Semarang Diam-diam Kagumi Mario Gomez

By Gangga Basudewa - Minggu, 8 Juli 2018 | 12:56 WIB
 Pelatih PSIS Semarang, Vicenzo Alberto Annese pada sesi jumpa wartawan seusai kontra Arema FC, Jumat (1/6/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Pelatih PSIS Semarang, Vicenzo Alberto Annese pada sesi jumpa wartawan seusai kontra Arema FC, Jumat (1/6/2018).

Pelatih PSIS Semarang, Vincenzo Alberto Annese akan melakoni laga emosional menghadapi Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (8/7/2018).

Pasalnya pelatih asal Italia itu akan beradu strategi dengan mantan asisten pelatih klub idolanya, Mario Gomez yang kini merupakan pelatih Persib Bandung.

"Sedari kecil saya memang mengidolakan Inter dan Mario Gomez adalah asisten pelatihnya saat itu," terang Annese, Sabtu (7/7/2018).

Dan besok, ia harus beradu strategi dengan asisten pelatih yang ikut mengantarkan Inter meraih posisi runner up Serie A pada musim 2002-2003 tersebut.

"Saat ini saya bangga berada di sini dan akan melawan pelatih bagus. Buat saya menghadapinya besok adalah mimpi yang menjadi nyata," beber Annese dalam rekaman konferensi pers sebelum laga di Bandung.

(Baca Juga: Begini Ritual Unik Timnas U-19 Indonesia Usai Pastikan Diri Lolos ke Semifinal Piala AFF U-19)

Meski demikian, ia memastikan rasa inferior tersebut hanya berlaku antara ia dan pelatih. Annese menyatakan dirinya sangat profesional.

Terkait tim menurutnya laga besok adalah 11 orang melawan 11 di lapangan.

Ia memastikan PSIS sudah melakukan persiapan dengan maksimal. Mengasah kemampuan bertahan dan mencetak gol. "Saat ini kami punya tim dengan kondisi fisik yang bagus dan itu sangat penting untuk melakoni laga besok," bebernya.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X