"Tidak ada tiket untuk laga menghadapi Persebaya," kata Yeyen.
Yeyen menambahkan pihaknya hanya menyediakan undangan untuk tamu-tamu yang ingin datang ke pertandingan tersebut.
Keputusan ini diambil sesuai pembicaraan dengan operator Liga 1 2018, PT Liga Indonesia Baru.
"Ini berdasarkan rujukan dari PT LIB dengan mempertimbangkan pertandingan Persija kontra Persebaya beberapa waktu lalu," kata Yeyen.
Manajemen Persebaya lewat akun instagramnya cukup menyayangkan tidak adanya kuota untuk Bonek di Jakarta.
Padahal secara regulasi setidaknya ada lima persen kapasitas tribune bisa disaksikan oleh suporter tamu.
"Demikian keputusan Panpel Bhayangkara FC untuk melawan Persebaya pada 11 Juli mendatang. Mari hargai bersama," tulis pengelola akun instagram Persebaya.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar