Usai Jalani Sanksi, Titus Bonai Jadi Kekuatan Tambahan Borneo FC di Surajaya https://t.co/TKai1O5qTf
— BolaSport.com (@BolaSportcom) 10 Juli 2018
"Tetapi saya mau lihat rekaman pertandingan karena sebelum saya dorong, Sute sama Novri mendorong saya terlebih dahulu. Saya mau lihat apakah dia dapat sanksi juga atau tidak," ujarnya, menambahkan.
Menurut surat yang dikirimkan Komdis PSSI, hukuman Inkyun berlaku terhitung sejak Maung Bandung menjamu PSIS Semarang, Minggu (8/7/2018).
Namun, seperti sudah diketahui bersama, pada laga yang berakhir 1-0 untuk kemenangan Pangeran Biru itu, In-kyun tetap ambil bagian di sana.
Mengomentari situasi tersebut, ia berdalih hanya mengikuti instruksi yang diberikan oleh pelatihnya, Roberto Carlos Mario Gomez.
"Saya tidak tahu, cuma tahu dari manajemen, dan pelatih suruh main dan saya siap main," tuturnya, mengakhiri.
Editor | : | Gangga Basudewa |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar