Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persija Jakarta Naik Tingkat Usai Tahan Sriwijaya FC di Palembang, Ini Klasemen Terkini

By Fitri Asrianggi - Selasa, 10 Juli 2018 | 20:28 WIB
Bek Persija Jakarta Rezaldi Hehanussa selebrasi gol.
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Bek Persija Jakarta Rezaldi Hehanussa selebrasi gol.

Tertinggal 1-2, Sriwijaya FC makin kencang menggempur pertahanan Macan Kemayoran.

Klub berjuluk Laskar Wong Kito itu memetik buahnya di menit ke-67.

Adalah Esteban Vizcarra yang kembali mempersembahkan gol bagi Sriwijaya FC.

Esteban Viscarra menyamakan skor lewat sundulan setelah menerima umpan silang dari Makan Konate.

Sepanjang babak kedua, Sriwijaya FC mendapat tambahan dua kartu kuning kepada M Dzhalilov dan Esteban Vizcarra.

Persija Jakarta mendapat tiga kartu kuning, yakni Jaimerson, Ismed Sofyan, dan Maman Abdurahman.

Dengan hasil 2-2 ini, Persija naik dua tingkat ke posisi keempat dengan nilai 22, sementara Sriwijaya FC tetap di urutan ketiga dengan 23 poin.

Pada pertandingan berikutnya di pekan ke-16, Selasa (17/7/2018) pukul 15.30 WIB, Sriwijaya FC bertandang ke markas Mitra Kukar.

Mitra Kukar berada di posisi ke-13 dengan nilai 17 dari 15 laga.

Sedangkan Persija Jakarta menjamu Bali United, Selasa (17/7/2018) pukul 18.30 WIB.

Bali United sedang terpuruk, kini berada di zona degradasi atau posisi ke-16 dengan nilai 17 dari 14 laga.

KLASEMEN SEMENTARA

Klub M M S K MG KG P
1 Barito Putera 14 8 2 4 27 21 26
2 PSM Makassar 14 7 4 3 21 16 25
3 Sriwijaya FC 15 6 5 4 28 20 23
4 Persija Jakarta 15 6 4 5 25 19 22
5 Bhayangkara FC 14 6 4 4 16 16 22
6 Madura United  14 6 3 5 21 23 21
7 Persib Bandung 13 6 3 4 19 11 21
8 Persela Lamongan 14 5 5 4 23 20 20
9 Persipura Jayapura   14 5 4 5 21 19 19
10 Borneo FC 14 5 4 5 19 17 19
11 Persebaya Surabaya 13 4 6 3 17 15 18
12 Arema FC 14 5 3 6 19 18 18
13 Bali United FC 14 4 5 5 15 16 17
14 Mitra Kukar FC 15 5 2 8 20 25 17
15 Perseru Serui 14 5 2 7 9 14 17
16 PS Tira 15 5 2 8 18 32 17
17 PSMS Medan 14 5 0 9 16 25 15
18 PSIS Semarang 14 4 2 8 15 22 14

Sumber: liga-indonesia.id


Editor : Aidina Fitra
Sumber : superball.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X