Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiket Semifinal Piala AFF U-19 2018 Sudah Ludes Hanya dalam Waktu Satu Jam

By Suci Rahayu - Kamis, 12 Juli 2018 | 14:26 WIB
     Nurhidayat Haji Haris (tengah) menjadi dirigen Nusantara Clap usai laga timnas U-19 Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Delta SIdoarjo, Sabtu (7/7/2018).
SUCI RAHAYU/ BOLASPORT.COM
Nurhidayat Haji Haris (tengah) menjadi dirigen Nusantara Clap usai laga timnas U-19 Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Delta SIdoarjo, Sabtu (7/7/2018).

Meskipun sudah dinyatakan habis, sebenarnya antrian masih panjang.


Nurhidayat Haji Haris (tengah) menjadi dirigen Nusantara Clap usai laga timnas U-19 Indonesia melawan Vietnam di Stadion Gelora Delta SIdoarjo, Sabtu (7/7/2018). ( SUCI RAHAYU/ BOLASPORT.COM )

Tiket ekonomi memang jadi primadona. Sebab, harganya paling terjangkau yakni Rp 50 ribu. Sementara, tiket kategori utama dijual Rp 100 ribu dan kategori VIP senilai 150 ribu.

Panpel juga menyediakan pejualan tiket secara online. Namun, tiket yang dijual lewat sebuah aplikasi jual beli tersebut juga sudah habis.

Dari pantauan BolaSport.com, tiket online sudah ludes terjual sejak Kamis dini hari.

(Baca Juga: Gelandang Timnas U-19 Indonesia Dapat Pujian Senior di Klub)

Untuk pertandingan semifinal yang digelar pada Kamis malam, Panpel mencetak 26 ribu lembar tiket untuk tiga kategori.

Dari jumlah tersebut, 24 ribu di antaranya di jual lewat loket yang ada di Stadion Delta dan sisanya dijual secara daring.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X