Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Media Malaysia Soroti Aksi Pelemparan oleh Suporter Indonesia di Semifinal Piala AFF U-19 2018

By Adif Setiyoko - Jumat, 13 Juli 2018 | 14:53 WIB
Selebrasi seluruh pemain tim nasional U-19 Malaysiausai mengalahkan timnas U-19 Indonesia pada semifinal Piala Asia U-19 di Stadion Gelora Delta Sidorajo, Kamis (12/7/2018).
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Selebrasi seluruh pemain tim nasional U-19 Malaysiausai mengalahkan timnas U-19 Indonesia pada semifinal Piala Asia U-19 di Stadion Gelora Delta Sidorajo, Kamis (12/7/2018).

Imbauan panitia penyelenggara (pqnpel) pertandingan tak dipedulikan oleh suporter.

Buntutnya, para pemain Malaysia harus belari dan menunduk saat keluar meninggalkan lapangan menuju ke ruang ganti pemain.

Aksi tak terpuji suporter Indonesia ini pun tak luput dari sorotan media Malaysia.


Pemberitaan media Malaysia soal aksi pelemparan oknum suporter Indonesia.(Stadiumastro.com)

"Suporter Indonesia melakukan aksi pelemparan terhadap para pemain Malaysia setelah Indonesia takluk di Piala AFF U-19," tulis laman Stadium Astro.

(Baca Juga: Ditantang Malaysia di Final, Kapten Timnas U-19 Indonesia: Jangan Bikin Malu di Kandang Sendiri!)

Dengan kegagalan ini, Indonesia gagal mengulang sukses di tahun 2013 saat skuat Garuda Nusantara mampu keluar sebagai kampiun.

Saat itu, Indra Sjafri bersama timnas U-19 Indonesia era Evan Dimas mampu meraih gelar juara di tempat yang sama.

Pada partai final Piala AFF U-19 2018, Malaysia akan menantang Myanmar untuk memperebutkan gelar juara.

Sementara Indonesia akan kembali berjumpa Thailand untuk memperebutkan tempat ketiga.


Editor : Gangga Basudewa
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X