PS Tira dibuat malu di kandang sendiri usai kalah dari Borneo FC dengan skor 3-5 di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Jumat (20/7/2018).
Laga pekan ke-17 Liga 1 2018 tersebut menjadi yang keempat kalinya bagi pelatih baru PS Tira, Nilmaizar, gagal mempersembahkan kemenangan.
(Baca Juga: Ada Dua Nama Mantan Pemain Timnas Indonesia dalam Daftar Caleg 2019)
Menanggapi hasil tersebut, Nilmaizar mengatakan kalau PS Tira seharusnya bisa memenangi pertandingan.
Namun, para pemain dinilai Nilmaizar kurang tenang dalam mengambil keputusan.
"Hari ini kami seharusnya bisa menang, tapi pemain kurang sabar dan kurang tenang dalam mengambil keputusan," ujarnya dilansir BolaSport.com dari Tribun Jogja.
Pelatih yang merupakan mantan pemain timnas Indonesia era 1990-an tersebut mengaku akan mengadakan evaluasi dengan manajemen.
Dirinya belum mau berkomentar tentang evaluasi seperti apa yang akan dilakukan.
(Baca Juga: Ogah Dampingi Sriwijaya FC di Pekan ke-16, Ini Komentar Rahmad Darmawan)
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar