Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Esteban Vizcarra Menuju Persib? Mario Gomez Buka Suara

By Aulli Reza Atmam - Minggu, 29 Juli 2018 | 13:03 WIB
 Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSMS Medan dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM
Gelandang Sriwijaya FC, Esteban Vizcarra, merayakan gol yang ia cetak ke gawang PSMS Medan dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Presiden 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).

Jelang penutupan bursa transfer putaran kedua Liga 1 2018, isu merapatnya pemain Sriwijaya fc, Esteban Vizcarra, ke Persib Bandung semakin gencar.

Bukan hanya Esteban Vizcarra, kabarnya, Beto Goncalves pun akan merapat ke skuat asuhan Mario Gomez itu dari Sriwijaya FC.

Menanggapi kabar yang beredar, Mario Gomez pun tak menutup kemungkinan jika pemain naturalisasi asal Argentina itu bisa saja bergabung bersama Persib.

"Dia good player. Mungkin saja," ujar Mario Gomez, Sabtu (28/7/2018).

(Baca juga: Pemain-pemain Timnas U-16 Indonesia Punya Aturan Khusus Saat Bertemu Media)

Di luar itu, pihak manajemen pun masih membuka peluang untuk menambah pemain di putaran kedua.

Komisaris PT PBB (Persib Bandung Bermartabat), Zainuri Hasyim, mengatakan bahwa pihaknya saat ini sedang menunggu rekomendasi dari tim pelatih untuk mendatangkan pemain baru.

"Belum ada obrolan lagi, kan semua dari keinginan pelatih dan pemain juga," ujar Zainuri.

"Pemain misalnya kurang diberi kesempatan, mau dipinjam ke tempat lain ya pelatihnya setuju kita setuju," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Benarkah Gomez Ingin Datangkan Esteban Vizcarra?, http://jabar.tribunnews.com/2018/07/29/benarkah-gomez-ingin-datangkan-esteban-vizcarra.
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha
Editor: Seli Andina Miranti


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : jabar.tribunnews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X