Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Bali United Tak Mau Remehkan PSIS yang Masih Berkutat di Papan Bawah

By Adif Setiyoko - Sabtu, 4 Agustus 2018 | 10:47 WIB
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, melempar senyum kepada awak media di sela-sela acara temu wartawan jelang laga timnya melawan PSM, Rabu (11/7/2018).
YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, melempar senyum kepada awak media di sela-sela acara temu wartawan jelang laga timnya melawan PSM, Rabu (11/7/2018).

SUPERBALL.ID Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro, sudah membaca kelemahan lawan timnya selanjutnya, PSIS Semarang.  

Kedua tim akan bersua pada laga pekan ke-19 Liga 1 2018 di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali pada Sabtu (4/8/2018).

"Kami sudah amati saat PSIS bermain tandang. Mereka cukup bagus karena bisa bermain imbang di kandang Persipura," kata Widodo pada Jumat (3/8/2018) sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

"PSIS memiliki kemampuan menyerang dan bertahan sama-sama baik. Namun, saat tandang mereka cenderung bertahan dengan menumpuk 5 sampai 6 pemain di belakang," tuturnya.

Menurut Widodo, dengan gaya permainan tersebut, PSIS kerap mengandalkan serangan balik.

(Baca juga: PSSI Sudah Siapkan Pelatih untuk Timnas Indonesia Senior)

Hal itulah yang akan menjadi perhatian pelatih berusia 47 tahun tersebut.

Widodo bakal menginstruksikan Fadil Sausu dkk untuk tidak meremehkan lawan sekalipun di papan klasemen PSIS masih berada di papan bawah.

"Kami tak akan remehkan PSIS. Mereka tim bagus dengan permainan cepat dan kolektivitas tim yang baik," tutur Widodo.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X