Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, ternyata sempat ragu dengan keputusan pelatih Mario Gomez dalam memilih pemain.
Namun, Umuh menyebut bahwa keraguan itu kini telah sirna seusai menyaksikan prestasi yang diraih Persib Bandung.
Saat ini, Maung Bandung masih merajai puncak klasemen sementara Liga 1 musim 2018.
Dengan raihan 35 poin hasil dari 19 laga yang dilakoni, Maung Bandung terpaut lima poin dari Madura United yang menduduki peringkat kedua.
"Kami memang dari kemarin-kemarin ini sedikit merasa was-was, tetapi setelah ini Mario Gomez bisa membaca bakal melawan siapa dan melawan siapa, akhirnya saya bisa merasa tenang. Sekarang pemain sudah siap semua," ujar Umuh ditemui usai pertandingan menghadapi Sriwijaya FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (4/8/2018), sebagaimana dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.
(Baca juga: Niat Persija Rekrut Zulkifli Syukur Terhalang oleh PSM)
Umuh pun mengakui bahwa kritik deras sempat menghampiri Persib terkait kebijakan transfer jelang Liga 1 2018.
Hadirnya sejumlah pemain yang relatif tak terlalu dikenal menjadi alasan banyak yang meragukan kualitas Persib musim ini.
"Dari awal banyak kritik yang muncul, jangankan keduanya (Ghozali Siregar dan Ardi Idrus), Patrich Wanggai aja kan banyak yang mempertanyakan," ujarnya.
"Ternyata Patrich bisa memperlihatkan dan membuktikan. Alhamdulillah bisa bawa kemenangan dari kemarin," katanya.
Patrich memang menjadi salah satu rekrutan anyar Persib yang langsung mencuri perhatian.
Didatangkan dari Sriwijaya FC pada bursa transfer paruh musim Liga 1 musim 2018, penyerang berusia 30 tahun ini langsung membuktikan kualitasnya.
Wanggai tercatat telah mencetak tiga gol dalam dua pertandingan terakhir bersama Persib di Liga 1 2018.
Dua gol tercipta ketika melawan bertandang ke markas PS Tira dan satu gol ke gawang mantan timnya, Sriwijaya FC.
Untuk sementara waktu, pemain asal Papua ini bisa menutupi ketergantungan terhadap bomber asing, Ezechiel N'Douassel.
Ezechiel, yang merupakan tumpuan Persib dalam mencetak gol, saat ini harus menepi lantaran mendapat sanksi larangan bermain dari Komdis PSSI.
Pemain asal Chad itu tercatat sebagai penyumbang gol terbanyak Persib dengan torehan 13 gol selama kompetisi Liga 1 2018 bergulir.
Raihan itu sekaligus hantarkan sang pemain memuncaki daftar pencetak gol terbanyak sementara musim ini.
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar