Persib Bandung membidik poin sempurna di kandang Mitra Kukar, Jumat (10/8/2018), demi mempertahankan posisi puncak klasemen sementara Liga 1.
Pelatih Persib Bandung Mario Gomez percaya diri timnya bisa mencuri tiga poin menghadapi Mitra Kukar pada pertandingan yang digelar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Jumat (10/8/2018) pukul 15.30 WIB.
"Kita tentu percaya diri, tapi sekarang setiap tim ingin menang dan berada di puncak liga adalah hal yang normal," tegas Mario Gomez dalam sesi konferensi pers sebelum pertandingan, Kamis (9/8/2018), sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Tribun Jabar.
(Baca Juga: Jelang Lawan Arsenal, Guardiola Puji Pelatih yang Tak Pernah Kalahkan Dirinya)
Untuk memperkuat diri sebagai pemuncak klasemen Persib wajib merenggut tiga poin dari tuan rumah Mitra Kukar.
Namun, kalaupun kalah, Persib tetap di puncak klasemen.
Saat ini Persib memimpin klasemen dengan nilai 35, unggul 5 poin dari dua pesaing terdekatnya, PSM Makassar dan Madura United.
Jika kalah atau imbang, posisi Persib di puncak klasemen sementara akan sangat riskan.
Sebab, ketika Persib melayani Mitra Kukar, PSM Makassar juga tampil di kandang Persela Lamongan.
Editor | : | Dimas Wahyu Indrajaya |
Sumber | : | jabar.tribunnews.com |
Komentar