Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Penyebab Persebaya Kesulitan Cari Pelatih Baru Setelah Kepergian Alfredo Vera

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Selasa, 14 Agustus 2018 | 21:30 WIB
Rendi Irwan (kiri) dan Oktafianus Fernando melakukan selebrasi dengan memperlihatkan kaos bergambar wajah Alfredo Vera usai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan dalam laga lanjutan Liga 1 2018, Minggu (5/8/2018) di Gelora Bung Tomo Surabaya.
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Rendi Irwan (kiri) dan Oktafianus Fernando melakukan selebrasi dengan memperlihatkan kaos bergambar wajah Alfredo Vera usai mencetak gol ke gawang Persela Lamongan dalam laga lanjutan Liga 1 2018, Minggu (5/8/2018) di Gelora Bung Tomo Surabaya.

 Persebaya Surabaya sedang terus mencari pelatih baru untuk menggantikan peran Angel Alfredo Vera yang sebelumnya meninggalkan tim.  

Sebelumnya, manajemen Persebaya Surabaya telah memanggil Bejo Sugiantoro untuk menjadi caretaker.

Namun, tugasnya itu hanya untuk dua laga saja.

Hal itu karena Bejo Sugiantoro belum memiliki lisensi A AFC yang diwajibkan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai syarat bisa menjadi pelatih kepala klub Liga 1 2018.

Saat ini pun, manajemen Persebaya sedang bingung untuk menentukan siapa sosok pelatih yang dirasa cocok.

(Baca juga: PSSI Mengaku Tak Campur Tangan Terkait Harga Tiket Cabang Sepak Bola untuk Asian Games 2018)

Hal itu karena tim berjulukan Bajul Ijo ini tak bisa lepas dari pendukung setianya Bonek, yang selalu kritis terkait apa pun yang terjadi terhadap klub.

Bejo Sugiantoro pun menyarankan kalau sosok pelatih yang nantinya akan menangani Persebaya harus bisa sehati dengan Bonek.

"Untuk pelatih kepala, tentunya yang mengerti karakter Persebaya dan juga paham kemauan Bonek. Karena, Persebaya dan Bonek tak dapat dipisahkan," ujar Bejo, dilansir BolaSport.com dari Surya Malang.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.