Dua pemain asing Liga 1 2018 terpantau ikut tampil di ajang Asian Games 2018.
Adalah Azamat Baimatov (Borneo FC) dan Rohit Chand (Persija Jakarta) yang dipercaya untuk tampil di Asian Games 2018.
Azamat yang merupakan kapten Timnas Kirgistan dipanggil untuk membela skuat Timnas U-23 Kirgistan.
Ia bakal mengisi satu slot pemain senior dalam skuat Timnas U-23 Kirgistan di Grup E Asian Games 2018.
(Baca Juga: Luis Milla Resmi Panggil Bek Barito Putera ke Timnas U-23 Indonesia)
Sementara, Rohit Chand akan membela skuat Timnas U-23 Nepal yang bertarung di Grup D Asian Games 2018.
Layaknya Azamat, Rohit Chand juga bakal mengisi satu slot pemain senior dalam skuat Timnas U-23 Nepal.
Rohit bersama Timnas U-23 Nepal sudah memainkan laga perdana mereka di Asian Games 2018 melawan Jepang.
(Baca Juga: Dari Lima Negara ASEAN hanya Timor Leste yang Kalah Besar)
Nepal harus mengakui kehebatan Jepang 0-1 dalam laga di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (14/8/2018).
Sementara Baimatov bersama Timnas U-23 Kirgistan baru akan memainkan laga perdana pada Rabu (15/8/2018) sore ini WIB.
Azamat dan kolega akan menantang Timnas U-23 Malaysia di laga perdana Grup E di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung.
Editor | : | Aidina Fitra |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar