"Saya pernah menangani tim dengan kondisi seperti ini sebelumnya dan membutuhkan komitmen yang solid serta semua orang harus mau bekerja sama untuk keluar dari kekacauan ini," katanya.
Satu poin di kandang Persija Jakarta pada pekan ke-20 lalu merupakan awal dari kebangkitan tim berjulukan Ayam Kinantan.
Memang Peter Butler sebelumnya mengatakan sudah berhasil mengembalikan motivasi dan semangat para pemain.
Kini mantan pelatih Persipura Jayapura itu hanya ingin semua pihak bisa mendukung untuk membuat PSMS Medan menjadi lebih baik.
"Kami harus yakin. Situasi seperti ini memang sulit, tapi harus kerja keras. Semua pemain dan manajemen harus bekerja sama untuk capai tujuan itu," ucapnya.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Aulli Reza Atmam |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar