Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Pelatih Persija di Laga Kontra Bhayangkara FC

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 28 Agustus 2018 | 09:14 WIB
Pelatih dan kiper Persija Jakarta, Stefano Cugurra serta Shahar Ginanar memberikan keterangan pers seusai laga kontra Bhayangkara FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (27/7/2018).
Media Persija Jakarta
Pelatih dan kiper Persija Jakarta, Stefano Cugurra serta Shahar Ginanar memberikan keterangan pers seusai laga kontra Bhayangkara FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (27/7/2018).

Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, memiliki sebuah harapan di laga uji coba timnya melawan Bhayangkara FC.  

Rencananya, pertandingan tersebut akan digelar di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Rabu (29/8/2018).

Juru taktik yang akrab disapa Teco itu mengatakan uji coba tersebut digelar agar pemainnya bisa kembali beradaptasi dengan suasana pertandingan.

Pasalnya, saat ini kompetisi Liga 1 2018 sedang rehat sejenak lantaran adanya Asian Games 2018.

Kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu baru akan dimulai pada pertengahan September 2018.

(Baca juga: PSSI Mengaku Tak Campur Tangan Terkait Harga Tiket Cabang Sepak Bola untuk Asian Games 2018)

Lawan pertama yang dihadapi Persija pasca libur adalah tuan rumah Borneo FC pada pekan ke-21 Liga 1 2018 di Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, Rabu (12/9/2018).

“Sekali lagi tim saat ini dalam proses latihan, usai fisik, teknik, hingga kolektif game,” kata Teco seperti BolaSport.com lansir dari laman resmi klub.

“Uji coba dinilai bagus untuk memiliki feeling kembali dalam pertandingan. Ditambah lagi uji coba bagus dari latihan,” ucap pelatih asal Brasil tersebut.


Editor : Aulli Reza Atmam
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X